Sabtu, 20 Maret 2010

RAHASIA ANDA



Segala sesuatu yang ada di Semesta ini adalah Energi
Semua energi bergetar pada frekuensi tertentu.
Anda juga bergetar pada suatu frekuensi.

Yang menentukan frekuensi anda pada suatu saat adalah apa yang anda pikirkan dan rasakan.
Segala sesuatu yang anda inginkan terbuat dari energi dan juga bergetar. Segala sesuatu adalah energi.

Manusia mengelola sendiri energi magnetisnya karena tidak seorangpun di luar diri mereka yang dapat berpikir atau merasa untuk diri mereka. Hanya pikiran dan perasaan yang menciptakan frekuensi kita.
Anda adalah makhluk spiritual! Anda adalah ladang energi, yang beroperasi di sebuah ladang energi yang lebih besar.

Anda adalah energi. Energi tidak dapat diciptakan atau dihancurkan. Energi hanya berubah bentuk. Dan ini adalah anda! Esensi sejati diri anda, energi murni anda selalu dan akan selalu ada. Anda tidak pernah bisa tidak mengada.
Jika segala sesuatu adalah satu akal semesta, dan keseluruhan akal ini ada di mana-mana, semuanya ada di dalam Anda.

Lihatlah kebutuhan-kebutuhan, kemudian bayangkan dan pikirkan agar kepenuhannya mewujud. Anda tidak perlu mengerjakan penemuan-penemuan. Kemungkinan-kemungkinan itu sudah terkandung di dalam Akal Mahatinggi. Yang perlu anda lakukan hanyalah mempertahankan pikiran pada hasil akhir dan membayangkan pemenuhan kebutuhan, maka anda akan memanggilnya untuk mewujud. Ketika anda meminta, merasakan dan percaya, anda akan menerima. Ada persediaan ide yang tak terbatas yang menunggu untuk disentuh dan dimunculkan oleh anda. Anda menyimpan segala sesuatu dalam kesadaran anda.

Akal Ilahi adalah satu-satunya realitas.
Kita semua terhubung, kita hanya tidak melihatnya. Sebenarnya tidak ada yang disebut “diluar sana” atau “di dalam sini”. Segala sesuatu di Semesta saling terhubung. Segalanya hanyalah satu ladang energi.

Bagaimanapun cara anda melihatnya, hasilnya akan tetap sama. Kita adalah satu. Kita semua terhubung, dan kita semua adalah bagian dari satu ladang energi, atau Satu Akal Mahatinggi, atau Satu Kesadaran, atau Satu Sumber Kreatif, sebutlah dengan sebutan apa pun, tetapi kita semua adalah Satu.
Sembilan puluh persen (90%) dari keberadaan anda tidak kasatmata (ghaib) dan
tidak dapat disentuh.
Semua daya dan kekuatan berasal dari dalam dan karenanya berada dalam kendali kita

Tidak ada komentar:

Posting Komentar